Pada 14 Juni 2006 yang lalu, 89.7, Hard Rock FM Surabaya sudah berusia 4 tahun. Berbagai program, baik on air maupun off air, sudah dan terus diadakan memeriahkan ulang tahun ke-4 radio berslogan lifestyle and entertainment station itu.

Yang menarik, semua acara perayaan itu berbau serba 4, yang memang merupakan special number bagi 89.7, Hard Rock FM Surabaya kali ini. “Kami juga menyiapkan 4 event khusus dengan “FUNtastic Four” sebagai tema besar. Sedangkan untuk masing-masing event akan dibagi dalam tiap bagian yang kami beri judul ‘stage’. “Stage 1” dimulai pada hari Sabtu 17 Juni 2006 yang akan diadakan di Plaza Tunjungan,” kata Dito Chrisdianto, Operations Manager, 89.7, Hard Rock FM Surabaya dalam press release yang dikirim ke Sembarang.com.

Lebih lanjut, Dito menjelaskan bahwa acara FUNtastic Four – Stage 1 : LIVE from Plaza Tunjungan tersebut akan diadakan selama seharian penuh, mulai dari jam 06.00 WIB hingga jam 20.00 WIB. Pada hari itu, 89.7, Hard Rock FM akan siaran langsung dari Plaza Tunjungan dengan berpindah-pindah dari 4 (empat) outlet yang berbeda.

Untuk jam 06.00 – 10.00 WIB, misalnya, program “Good Morning Hard Rockers” akan live on air dari Celebrity Fitness, Plaza Tunjungan 4 bersama Meity Piris & Ivan Arbani. Selanjutnya dari jam 10.00 WIB hingga jam 13.00 WIB akan ada Rosna Rinaldi, Abi Dinarta, Dewi Taharuddin dan Glenn Rozanno yang akan siaran “Lunchbox Of The Hour”dari Excelso Café Plaza Tunjungan 3. Diteruskan dengan Vannie Sutrisna, Feby Tussa, Shifa Suryonegoro, dan Dwisak Effendi dengan program “Kuis Radio Sore-sore (Kursor)” langsung dari Lee Cooper Shop, Plaza Tunjungan 3, dari jam 13.00 sampai 16.00 WIB. Sementara sebagai penutup, ada “Drive N’ Jive” yang akan siaran langsung dari Kafe Grazia, Plaza Tunjungan 1 bersama Isti Marpaung dan Jerry Nugroho mulai dari jam 16.00 WIB sampai jam 20.00 WIB.

Hanya siaran langsung begitu saja? Ternyata tidak. “Konsep kita adalah siaran bareng Hard Rockers. Jadi, akan ada beberapa Hard Rockers yang akan kita undang untuk siaran bareng. Sederet games seru berhadiah keren juga bakal digelar. Hadiahnya mulai dari entertainment vouchers sampai gadget seperti PDA dan digital camera,” jelas Gadis Imaniar, Advertising & Promotion Manager, 89.7, Hard Rock FM Surabaya.

Acara ini terbuka untuk umum dan gratis! Siapa saja boleh datang dan bergabung ikut siaran bareng penyiar dan pastinya juga ketemuan dengan crew 89.7, Hard Rock FM Surabaya. Catat tanggalnya sekali lagi: Sabtu, 17 Juni 2006 dari jam 06.00 WIB sampai dengan jam 20.00 WIB di Plaza Tunjungan Surabaya. Siapa tahu bisa bawa pulang hadiah PDA dan digital camera!

Oh ya, selamat ultah ya 89.7, Hard Rock FM Surabaya! 🙂