dewa

Tiba-tiba intro berirama musik padang pasir berkumandang di area Parkir Timur Plaza Surabaya yang malam itu menjadi tempat digelar Konser Gudang Garam Salam Lebaran. Gak lama kemudian, satu persatu personil Dewa muncul dengan penampilan mengejutkan. Mereka semua mengenakan pakaian ala orang Timur Tengah! Tembang Cinta Gila langsung digeber di tengah riuhnya sambutan ribuan penonton yang sudah menunggu sejak sore hari.

dewa

Boleh saja dandanan mereka tampil beda tetapi dari sisi musik yang diusung malam itu terkesan ‘terlalu bersih’ untuk sebuah penampilan live. Begitulah yang terasa di kuping selama Dewa beraksi sekitar satu jam dengan tembang-tembang seperti Pangeran Cinta, Kosong, Matahari Bintang Bulan, dan Satu. Meskipun demikian, nampaknya soal itu tidak mengganggu antusias sekitar 8000 penonton untuk bertahan menyaksikan konser gratis itu hingga selesai. Malah cukup banyak penonton yang harus mendapat pertolongan medis akibat terlalu berdesak-desakan. Bisa jadi karena Dewa termasuk jarang manggung di Surabaya. Dan ketika waktu mendekati pukul 9 malam, Separuh Nafas menjadi tembang pamungkas dari penampilan Dhani, Andra, Once, Yuke, dan Tyo malam itu.

saint loco

Asal tahu saja, Konser Salam Lebaran itu tidak hanya mengusung Dewa saja, tetapi juga ada Ratu yang sama-sama asal Surabaya. Jadinya, ini kayak konser mudik saja buat mereka. Oh ya, masih ada juga Saint Loco, Dindaphobia, Jelly, dan Putih yang ikutan manggung bergantian sejak jam 16.00 WIB.

ratu

Saat Ratu memulai aksinya dengan menyanyikan Jangan Bilang Siapa-siapa, suara Mulan terdengar kurang jelas. Ternyata ada gangguan pada genset sehingga konser sempat harus terhenti sekitar 10 menit. Setelah semuanya beres, Maia dan Mulan kembali beraksi dengan tembang-tembang seperti Aku Baik-baik Saja, Didadaku Ada Kamu, dan Kita Tidak Sedang Bercinta Lagi. Mulan yang tampil cukup sensual menuntaskan penampilan mereka dengan Teman Tapi Mesra yang udah diminta penonton sejak awal.